Selasa, 22 April 2014

PNPM Mandiri Kota Bogor Kunjungi Kota Solok



SOLOK, INVESTIGASI_Sekali lagi kota Solok menjadi sasaran kunjungan bagi daerah lain sebagai perbandingan untuk dijadikan percontohan dan sekaligus untuk  berbagi informasi, kali ini kota Solok dikunjungi oleh PNPM mandiri  kota Bogor, karena kota Solok dipandang mampu dan bisa menanggulangi kemiskinan dan memberdayakan masyarakat mandiri yang menghasilkan perkembangan positif.

Dalam kunjungan PNPM mandiri kota Bogor ini, di jamu oleh waklil walikota Solok Zul Elfian, dinas Pekerjaan umum kota Solok, dan seluruh anggota PNPM daerah setempat, Senin 14 April 2014 di aula Bappeda pemerintahan kota Solok.
Dengan rendah hati wakil walikota Solok menyampaikan dalam kata sambutannya mengatakan, semestinya kota Solok lah yang harus banyak belajar ke kota Bogor, karena kota Bogor salah satu kota besar di Indonesia dan memiliki sumber daya manusia yang berkualitas , tetapi untuk berbagi informasi sudah sepantasnya saya menyampaikan sedikit tentang kota Solok , ujar wawako.
Secara geografis kota Solok sangat pontensial untuk dikembangkan yang mampu mengakses daerah sekitarnya melalui penyediaan sarana dan prasarana serta berbagai fasilitas yang dibutuhkan masyarakat.
Selain menyampaikan tentang letak strategis yang dimiliki oleh kota Solok, wawako juga sempat menyampaikan tentang beberapa penghargaan dan keberhasilan yang pernah diperoleh oleh kota Solok, diantara lain, piala adi pura,piala Wahana Tata Nugraha,Opini ajar Tampa Pengecualian, dan penghargaan lainnya.
Dalam kesempatan lain ketua rombongan PNPM mendiri kota Bogor Ir.H.Sudraji (kepala dinas pemeliharaan dan pembangunan kota Bogor) menyampaikan apresiasi dan acung jempol kepada daerah kunjungannya ini, walaupun hanya sebuah kota kecil tetapi telah mampu menciptakan dan menumbuh kembangkan masyarakat melalui pembangunannya,“Hal inilah yang membuat kami berfikir untuk menjadikan kota Solok tempat daerah kunjungan” ujar nya.
Diakuinya, dikota bogor masih banyak permasalahan pembangunan yang perlu menjadi perhatian pemerintah daerah setempat, dan kemiskinan menjadi persoalan yang utama, terlah banyak upaya dan usaha yang dilakukannya namun permasalahan tersebut masih belum sepenuhnya diatasi, ujarnya.
Lebih lanjut disampaikannya, dalam kunjungan kekota Solok ini , diharapkan nantinya bisa membawa satu metode dan sebuah sistim untuk diterapkan dikota Bogor untuk pembangunan masyarakat , pungkasnya . Wahyu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar