Selasa, 03 Juni 2014

Start Etape VI TdS Diwarnai Festival Sate


PD.PANJANG, INVESTIGASI_Meski penyelenggaraan sebagai tuan rumah etape VI Tour de Singkarak (TdS) yang akan dilaksanakan 12 Juni mendatang sedikit lebih rumit, Pemerintah Kota (Pemko) Padangpanjang berkomitmen melaksanakan semaksimal mungkin. Hal itu dibuktikan dengan mematangkan persiapan tekhnis sedetilnya, yang ditutup dengan rapat koordinasi lintas sektor di Pendopo Rumdis Walikota hingga jelang dini hari, Kamis (29/5).
Wali Kota Padangpanjang, H.Hendri Arnis, BSBA  pada kesempatan itu mengharapkan saat penyelenggaraan sebagai tuan rumah dapat membangun citra daerah di mata nasional dan internasional. Karena mulai dari penyambutan dengan pagelaran jamuan makan malam dilengkapi penampilan kesenian, hingga diangkatnya bendera start.

UN SMA, Pasaman Peringkat 9


PASAMAN, INVESTIGASI_Setelah menjalani ujian yang begitu ketat, sekarang adalah saatnya mengetahui lulus atau tidaknya seorang siswa SMA/sederajat. Hasil akhir ujian nasional kemaren ada sebagian dari para pelajar yang mengalami kegagalan atau tidak lulus tercatat lebih kurang 15 orang siswa SMA sederajat.
Siswa yang dinyatakan gagal dalam ujian nasional berjumlah 15 orang siswa adalah SMAS Yappas Pasaman 3 orang, SMAS PGRI Rao Selatan 2 orang, SMAN 1 Panti 2 orang, SMAS Imam Bonjol 2 orang, SMKN Bonjol 1 orang, MAN Rao Selatan 1 orang, MAS Andilan 3 orang, dan MAS Bonjol 1 orang.
Walaupun sebagian dari mereka gagal, namun prestasi membagakan datang dari pelajar lain. SMKN 1 Lubuk Sikaping berhasil meraih nilai UN tertinggi di Sumatera Barat. Siswa yang meraih nilai tertinggi kategori pendidikan SMK di Sumbar adalah Sinta Okta Irmadari dari SMK 1 Lubuk Sikaping. selain Sinta, SMAN 1 Lubuk Sikaping atas nama Arif Setiawan mampu meraih peringkat 20 nilai UN tertinggi kategori SMA jurusan IPA.

Wabup Lantik Walinagari Duo Koto


PASAMAN, INVESTIGASI_H. Daniel Lubis Wakil Bupati Kabupaten Pasaman, melantik M. Dahril Lubis walinagari Cubadak  terpilih serta pengambilan sumpah untuk periode 6 tahun kedepan dilapangan Kantor Walinagari Cubadak, Kecamatan Duo Koto masa bhakti 2014-2020 pada  (21/5) kemaren.
Pelantikan walinagari tersebut turut menghadiri para pimpinan SKPD, Muspida, Camat Duo Koto, Walinagari, LKAAM Kabupaten Pasaman, niniak mamak, bundo kanduang, pemuda dan masyarakat serta undangan lainnya.           
Sambutan Wakil Bupati Pasaman H. Daniel Lubis mengatakan, bahwa Walinagari yang baru dilantik harus bisa mengusung program kenagarian bersama masyarakat. Bekerja sesuai dengan peraturan yang telah di tetapkan serta melakukan pekerjaan secara profesional.

Wakil Walikota Padang, Ir. H. Emzalmi, M.Si Lepas Tim Monitoring BBGRM



PADANG, INVESTIGASI_Wakil Walikota Padang, Ir. H. Emzalmi, M.Si melepas Tim Monitoring Pelaksanaan Manunggal Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) di sebelas Kecamatan di Kota Padang, Tahun 2014 di Kantor Balaikota Padang, Jalan Bay Pass, Kamis (29/5).
Dalam kata sambutan Wakil Walikota Emzalmi katakan, melalui gotong royong secara serentak, selain dapat memenuhi kebutuhan masyarakat dan mempercepat pembangunan, juga dapat meningkatkan silahturrahmi dan rasa memiliki oleh masyarakat, sehingga budaya gotong royong yang sudah ada ditengah-tengah masyarakat sejak dahulu dapat dilestarikan dan terpelihara.

Dua Tersangka Pemalsuan SK Diperiksa



DHARMASRAYA, INVESTIGASI_Pemeriksaan tersangka kasus pemalsuan dokumen tenaga honorer katagori dua oleh jajaran Polres Dharmasraya semakin mencemaskan tersangka. Dua orang tersangka kasus dugaan pemalsuan surat keputusan (SK) tenaga honorer Katagori dua (K-2) bagi pelamar CPNS dilingkungan Pememerintah Kabupaten Dharmasraya.
Pemeriksaan terhadap Yn, dilakukan semenjak pukul 09, 30 Wib hingga pukul 17, 00 Wib, Senin (26/5) dengan 25 pertanyaan yang diajukan. Diantaranya tentang dikeluarkannya SK pengangkatan dirinya sebagai tenaga honor daerah Kabupaten Dharmasraya itu.

Kasus Tak Terselesaikan di Dharmasraya Camat dan Walinagari Raun-raun ke Jawa Barat



DHARMASRAYA, INVESTIGASI_Ternyata perjalanan. 11 camat 52 wali sekabupaten dharmasraya raun raun ke Jawa Barat untuk menghambur hamburkan uang rakyat itu sangat menyedot perhatian masyarakat, sementara masyarakat Dharmasraya sangat membutuhkan uluran tangan para wali nagari dan camat  tersebut.
Pasalnya,  banyak kasus yang harus di selesaikan, separti kasus tanah wilayat yang telah membuat pertikaian antara warga dalam kasus tersebut. Bahkan warga sudah ada saling membunuh di Abai Siat dan pertumpahan darah di Lubuk Bulang Kres Siguntur. Begitu juga di Tiumang Kres Sipangkur dan beberapa nagari yang berada di Kecamatan Pulau Punjung Kecamatan Sitiung, Kecamatan Koto Baru kecamatan  Timpeh dan Kecamatan Koto Besar.